Mengatasi Rasa Panas Saat Hamil

VIVAnews - Merupakan kebahagiaan tersendiri bagi seorang wanita saat mengetahui dirinya hamil dan akan memiliki anak.

Namun selama masa kehamilan, berbagai masalah kesehatan kerap muncul dan mengganggu, diantaranya timbul rasa panas dari dalam perut.

Gangguan ini sering menyertai kehamilan pada banyak wanita. Sebenarnya apakah yang menyebabkan hal ini dan bagaimana sang calon ibu mengatasinya?

Penyebab
Rasa panas seringkali terjadi pada bulan-bulan terakhir masa kehamilan. Saat perut mulai membesar, rasa panas yang dialami ibu semakin bertambah. Rasa panas dalam tubuh ibu hamil timbul akibat kelebihan produksi asam di perut yang disertai rasa terbakar, keluarnya asam dalam perut dan rasa asam di mulut.

Mencegah Rasa Panas
Rasa panas membuat rasa tidak nyaman bagi wanita hamil. Tetapi, para calon ibu bisa melakukan perawatan sendiri untuk mencegahnya. Hindari mengonsumsi makanan yang memicu panas dalam tubuh seperti kacang kedelai, makanan berlemak dan mengandung tepung, serta makanan terlalu dingin atau panas.

Diet Atasi Rasa Panas
Jika selama hamil Anda sering mengalami gejala-gejala panas dalam, sebaiknya ganti asupan makanan Anda. Konsumsilah makanan yang dikukus atau direbus. Makanan yang mengandung sereal dan sayur-sayuran mencegah terjadinya rasa panas tubuh. Ibu hamil disarankan makan lebih sering dengan porsi lebih sedikit.

Presiden PKS: Ikhtiar Sudah Kita Optimalkan meski Hasil Tak Sesuai dengan Harapan
Luna Maya dan Maxime Bouttier.

Gak Minta Kado, Maxime Bouttier Ngarep Quality Time Bareng Luna Maya di Hari Ulang Tahunnya

Bagi Maxime Bouttier, hadiah berupa quality time jauh lebih bermakna karena ia dan Luna Maya sama-sama punya kesibukan yang membuat mereka jadi jarang bertemu.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024