Keajaiban Avokad

Avokad
Sumber :
  • Corbis

VIVAnews - Avokad merupakan buah kaya nutrisi yang baik bagi tubuh. Khasiat buah ini bahkan sudah dimanfaatkan sejak berabad-abad silam oleh masyarakat suku Aztec. Buah yang mereka sebut sebagai ahuacatl ini diandalkan sebagai makanan pemacu libido.

Dalam perkembangannya, avokad tak hanya dimanfaatkan sebagai afrodisiak, tapi juga bahan ramuan kecantikan. Avokad memiliki kandungan lemak essensial, vitamin C, E dan nutrisi lainnya yang baik untuk kulit. Seperti dikutip dari laman Modernmom, berikut tips kecantikan yang bisa Anda coba.

Wajah
Campur setengah daging avokad, satu butir kuning telur, dan setengah cangkir susu. Lalu, kocok dan blender sampai halus. Tempelkan pada wajah dengan kain atau kapas persegi, sambil gosok lembut sebelum dibilas. Masker ini bermanfaat sebagai pembersih make-up alami serta mampu mengangkat kotoran berlebih di wajah akibat polutan yang tertimbun usai beraktivitas seharian.

Bagian dalam kulit avokad juga bisa dimanfaatkan sebagai pelembab alami. Setelah mengeluarkan daging buahnya, gosok bagian dalam kulit avokad dengan lembut ke wajah dan tangan. Diamkan selama 15 menit sebelum dibilas. Untuk masker menyegarkan, tumbuk satu setengah alpukat dengan dua sendok makan susu. Biarkan selama 20 menit sebelum dibilas.

Tangan
Jika tangan Anda sangat kering dan pecah-pecah, Anda dapat memanfaatkan avokad sebagai masker selama tidur. Agar tak belepotan gunakan sarung tangan untuk menutupnya. Avokad mengandung minyak yang melembutkan kulit kering.

Resep lain, gunakan setengah daging avokad yang dicampur dengan dua sendok makan jus oatmeal jus, satu putih telur dan satu sendok teh lemon. Gosokkan campuran ke tangan Anda, juga daerah kutikula. Setelah dioleskan, biarkan selama 20 menit sebelum membilasnya dengan air hangat. Langkah terakhir, cuci dengan air dingin sambil tepuk-tepuk menggunakan kain kering.

Mata
Iris satu setengah daging avokad. Tempatkan beberapa iris di bawah mata. Tutup mata Anda, berbaringlah dan rileks selama 15 hingga 20 menit sebelum mengangkat dan membilasnya.

Rambut
Avokad juga bisa digunakan sebagai kondisioner alami yang efektif menghalau sinar matahari penyebab rambut rusak. Caranya, tumbuk campuran satu buah avokad dengan satu sendok makan minyak zaitun dan satu kuning telur.

Terapkan untuk rambut basah dengan jari, mulai dari kulit kepala sambil pijat lembut. Bungkus rambut dengan handuk panas selama 20 menit, kemudian bilas sampai bersih. Lanjutkan dengan bilasan sampo favorit dan conditioner untuk merevitalisasi rambut. (pet)

Prediksi Liga Europa: AS Roma vs AC Milan
Manajer Chelsea, Mauricio Pochettino

Pemain Chelsea Rebutan Penalti, Mauricio Pochettino: Ini Seperti Anak Kecil Memalukan

Pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino mengkritik sejumlah pemainnya usai rebutan penalti saat menghadapi Everton.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024