Kepribadian Pengaruhi Kesuburan

Ibu hamil
Sumber :
  • inmagine.com

VIVAnews - Apakah Anda memiliki kepribadian yang ekstrovert atau introvert? Sebuah penelitian menemukan bahwa kepribadian pria dan wanita menentukan tingkat kesuburan dan reproduksi mereka.

Wanita yang rentan depresi dan sebaliknya, pria berkepribadian ekstrovert lebih cenderung melahirkan anak lebih banyak. Studi pun menyingkap ada hubungan antara kepribadian dengan kondisi fisik ibu. Wanita dengan neuritisme atau emosi tinggi lebih cenderung memiliki anak dengan massa tubuh (BMI) tinggi yang mencerminkan kekurangan gizi.

Kepribadian diteliti untuk memahami faktor-faktor penentu pola kesuburan individu dan bagaimana perbedaan dipertahankan dalam seleksi alam. Para peneliti mengumpulkan data dari empat desa di Senegal. Mereka meneliti efek dari kepribadian kedua pasangan suami-istri terhadap jumlah maupun kesehatan keturunan berdasarkan lima dimensi kepribadian.

Wanita berkepribadian di atas rata-rata neuritisme (emosional) dengan kecenderungan cemas, depresi, dan murung memiliki anak 12 persen lebih banyak dibanding wanita umumnya. Hubungan ini makin signifikan pada wanita dengan status sosial lebih tinggi. Sementara pria dengan kepribadian ektrovert memiliki anak rata-rata 14 persen lebih banyak daripada pria introvert.

Penelitian dilakukan tiga universitas, yaitu Universitas Sheffield, Universitas College London dan Universitas Helsinki, Finlandia.

Bukan Hanya Palestina, Ini 9 Negara yang Belum Diakui Keanggotannya oleh PBB
Calon anggota Paskibra Kabupaten Sukabumi dinyatakan meninggal dunia.

Kronologi Siswi SMAN 1 Cisaat Meninggal Dunia saat Jalani Seleksi Paskibra

Seorang siswi SMA Negeri 1 Cisaat meninggal dunia saat mengikuti seleksi pasukan pengibar bendera (paskibra) tingkat Kabupaten Sukabumi 2024 di Kecamatan Palabuhanratu,

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024